Sebelum adanya sistem Coretax, Wajib Pajak hanya dapat mengakses informasi perpajakan melalui DJP Online. Namun, informasi tersebut terbatas pada profil singkat wajib pajak dan riwayat Surat Pemberitahuan (SPT). Kondisi ini mendorong DJP untuk mengembangkan proses bisnis Taxpayer Account Management (TAM) melalui sistem Coretax, yang dirancang untuk menyediakan informasi perpajakan secara komprehensif dan terkini.
Taxpayer Account Management (TAM) adalah proses bisnis pengelolaan informasi perpajakan yang dirancang untuk memberikan gambaran menyeluruh mengenai profil, hak, dan kewajiban perpajakan wajib pajak. Ruang lingkup proses bisnis TAM meliputi Ikhtisar Profil Wajib Pajak dan Buku Besar Wajib Pajak.
Ikhtisar Profil Wajib Pajak memberikan gambaran komprehensif tentang kondisi perpajakan wajib pajak, mencakup hak dan kewajiban perpajakan. Informasi ini disajikan dalam bentuk ringkasan yang dapat diakses melalui Portal Wajib Pajak. Untuk dapat mengakses menu Ikhtisar Profil Wajib Pajak, wajib pajak harus login ke Coretax, lalu memilih menu Portal Saya dan klik sub-menu Ikhtisar Profil Wajib Pajak.
Ringkasan informasi yang ditampilkan meliputi beberapa informasi antara lain:
Buku Besar Wajib Pajak berisi rincian transaksi hak dan kewajiban perpajakan. Informasi ini dapat diakses oleh wajib pajak atau kuasa wajib pajak melalui aplikasi Coretax. Untuk mengaksesnya, wajib pajak terlebih dahulu harus login ke dalam Coretax. Kemudian silahkan pilih menu “Buku Besar Wajib Pajak”. Lihat penjelasan dan ilustrasi lebih lengkap pada artikel berikut ini: Mengenal Fitur Buku Besar di Coretax
Buku Besar Wajib Pajak memiliki fitur antara lain: