Media Komunitas Perpajakan Indonesia Forums Akuntansi Pajak Peraturan tentang Biaya Penelitian dan pengembangan

  • Peraturan tentang Biaya Penelitian dan pengembangan

     garlic updated 10 years, 10 months ago 4 Members · 14 Posts
  • garlic

    Member
    7 June 2013 at 11:51 am
  • garlic

    Member
    7 June 2013 at 11:51 am

    Rekan..

    saya pernah mendengar kutipan sbb:
    "Biaya penelitian dan pengembangan perusahaan yang dilakukan di Indonesia dalam jumlah yang wajar untuk menemukan teknologi atau sistem baru bagi pengembangan perusahaan boleh dibebankan sebagai biaya perusahaan"

    yg sy tanyakan..
    aturan tersebut hanya untuk perusahaan industri manufaktur (PT.) saja ya?

    kalau perusahaan dagang (CV.) apakah berlaku juga?

    krn CV. melakukan pembelian barang yg dipergunakan sbg barang contoh untuk percobaan dan tidak untuk dijual kembali

    salam

  • begawan5060

    Member
    7 June 2013 at 11:59 am
    Originaly posted by garlic:

    aturan tersebut hanya untuk perusahaan industri manufaktur (PT.) saja ya?

    Tidak..

  • bayem

    Member
    7 June 2013 at 12:36 pm

    pengertian dari biaya penelitian dan pngembangan itu menurut 769/KMK.04/1990

    biaya penelitian dan pengembangan adalah biaya yang nyata-nyata dikeluarkan untuk
    pengembangan produksi (product development), serta biaya untuk meningkatkan efisiensi perusahaan termasuk teknologi untuk pengembangan proses (process technology).

  • garlic

    Member
    7 June 2013 at 1:04 pm
    Originaly posted by begawan5060:

    Tidak..

    lalu untuk bentuk perusahaan apa saja rekan?

    Originaly posted by bayem:

    pengertian dari biaya penelitian dan pngembangan itu menurut 769/KMK.04/1990

    biaya penelitian dan pengembangan adalah biaya yang nyata-nyata dikeluarkan untuk
    pengembangan produksi (product development), serta biaya untuk meningkatkan efisiensi perusahaan termasuk teknologi untuk pengembangan proses (process technology).

    trims rekan… untuk CV kami tadi barangkali rekan ada saran.

  • garlic

    Member
    10 June 2013 at 8:44 am

    bagaimana pendapatnya rekan2 …
    mohon pencerahannya

  • priadiar4

    Member
    10 June 2013 at 8:53 am
    Originaly posted by garlic:

    saya pernah mendengar kutipan sbb:
    "Biaya penelitian dan pengembangan perusahaan yang dilakukan di Indonesia dalam jumlah yang wajar untuk menemukan teknologi atau sistem baru bagi pengembangan perusahaan boleh dibebankan sebagai biaya perusahaan"

    ini kutipan di aturan mana???

  • garlic

    Member
    10 June 2013 at 9:17 am

    kalau yg itu dari forum ortax rekan… yang lainnya sy pernah baca sekilas di peraturan pajak.

    bagaimana rekan, kalau CV boleh tidak mengakui biaya penelitian dan pengembangan…

    salam

  • priadiar4

    Member
    10 June 2013 at 11:18 am
    Originaly posted by garlic:

    bagaimana rekan, kalau CV boleh tidak mengakui biaya penelitian dan pengembangan…

    harus meemnuhi ketentuan ini
    DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
    DIREKTORAT JENDERAL PAJAK
    __________________________________________________ _________________________________________
    17 Juli 1990

    SURAT EDARAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK
    NOMOR SE – 22/PJ.31/1990

    TENTANG

    PERLAKUAN PERPAJAKAN ATAS BIAYA PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN (RESEARCH & DEVELOPMENT)
    YANG DIKELUARKAN PERUSAHAAN

    DIREKTUR JENDERAL PAJAK,

    Bersama ini disampaikan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 769/KMK.04/1990 tanggal 14 Juli 1990 tentang
    Perlakuan Perpajakan Atas Biaya Penelitian dan Pengembangan (Research & Development) yang dilakukan
    oleh Perusahaan (terlampir).

    Untuk meningkatkan daya saing usaha di Indonesia dalam pasaran Internasional serta pengembangan dunia
    usaha pada umumnya, perusahaan perlu melakukan penelitian dan pengembangan (Research & Development).
    Dalam rangka merangsang para pengusaha untuk melakukan penelitian dan pengembangan tersebut, maka
    perlu diatur perlakuan perpajakan terhadap biaya penelitian dan pengembangan (litbang) yang dilakukan oleh
    perusahaan. Pertimbangan tersebut melandasi dikeluarkannya Keputusan Menteri Keuangan tersebut di atas.

    Pada dasarnya semua biaya litbang yang nyata-nyata dikeluarkan oleh perusahaan yang didukung bukti-bukti
    pembukuan, yang berkaitan langsung dengan kegiatan usaha pada saat ini dan pada masa mendatang, dapat
    dikategorikan sebagai biaya untuk mendapatkan, menagih dan memelihara penghasilan, dan oleh karena itu
    dapat dikurangkan dari penghasilan bruto sebagaimana dimaksud dalam Pasal 6 ayat (1) undang-undang
    Pajak Penghasilan 1984.

    Yang dimaksud biaya litbang adalah terdiri dari biaya-biaya untuk pengembangan produk (product
    development) baik jenis maupun mutu, serta biaya untuk meningkatkan effisiensi perusahaan, termasuk
    teknologi untuk pengembangan proses (process technology).

    Adapun perlakuan perpajakan atas biaya litbang dibedakan dalam 3 (tiga) kategori :
    1. Biaya-biaya yang menurut ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan harus disusutkan/
    diamortisasi, misalnya gedung untuk penelitian dan pengembangan, perlengkapan dan alat-alat
    laboratorium litbang dan sebagainya, maka biaya tersebut harus disusutkan/diamortisasi sesuai
    dengan ketentuan dalam Pasal 6 ayat (1) huruf b jo pasal 11 Undang-undang Pajak Penghasilan 1984.

    2. Biaya-biaya yang menurut ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan merupakan biaya
    usaha sehari-hari, yang nyata-nyata dikeluarkan dalam rangka litbang, seperti biaya pegawai untuk
    litbang, pembelian bahan-bahan penelitian dan sebagainya, dibebankan sebagai biaya usaha sehari-
    hari dalam tahun pajak di mana pengeluaran tersebut nyata-nyata dilakukan, sesuai dengan ketentuan
    dalam Pasal 6 ayat (1) huruf a Undang-undang PPh 1984.

    3. Biaya-biaya litbang selain biaya-biaya sebagaimana disebutkan dalam butir 1 dan 2 di atas, misalnya
    biaya konsultan yang memborong pekerjaan litbang tersebut yang jumlahnya cukup material,
    perlakuan perpajakannya disesuaikan dengan prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum. Apabila
    perusahaan menganggap bahwa biaya tersebut cukup material jumlahnya sehingga akan cukup besar
    pengaruhnya terhadap pembentukan harga pokok barang yang dihasilkan sehingga melemahkan daya
    saing, maka pembebanan biaya ini oleh perusahaan akan dilakukan dengan cara amortisasi. Dalam
    hal demikian maka secara fiskal pembebanan biaya tersebut juga dilakukan dengan cara amortisasi.

    Biaya litbang yang telah dikeluarkan sebelum diterbitkannya Keputusan Menteri Keuangan tersebut
    tetap dapat diterima sebagai biaya untuk mengurangi penghasilan bruto dalam menghitung
    penghasilan kena pajak. Untuk laporan keuangan fiskal sejak tahun 1990 harus disesuaikan dengan
    peraturan dalam Keputusan Menteri Keuangan tersebut, khususnya penggolongannya ke dalam 3
    (tiga) kategori tersebut di atas.

    Demikian untuk dimaklumi dan dilaksanakan.

    DIREKTUR JENDERAL PAJAK

    ttd

    Drs. MAR'IE MUHAMMAD

  • garlic

    Member
    10 June 2013 at 11:38 am
    Originaly posted by priadiar4:

    2. Biaya-biaya yang menurut ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan merupakan biaya
    usaha sehari-hari, yang nyata-nyata dikeluarkan dalam rangka litbang, seperti biaya pegawai untuk
    litbang, pembelian bahan-bahan penelitian dan sebagainya, dibebankan sebagai biaya usaha sehari-
    hari dalam tahun pajak di mana pengeluaran tersebut nyata-nyata dilakukan, sesuai dengan ketentuan
    dalam Pasal 6 ayat (1) huruf a Undang-undang PPh 1984.

    yg ini cocok dg CV. kami rekan…

    Originaly posted by priadiar4:

    dibebankan sebagai biaya usaha sehari-
    hari

    maaf rekan di sini maksudnya by tsb diberi nama akun biaya usaha atau biaya penelitin dan pengembangan saja rekan.

    trims trims

  • begawan5060

    Member
    10 June 2013 at 11:43 am
    Originaly posted by garlic:

    maaf rekan di sini maksudnya by tsb diberi nama akun biaya usaha atau biaya penelitin dan pengembangan saja rekan.

    Kayaknya nggak ada yg menamai akun "biaya usaha". Bukankah semunya merupakan biaya usaha?
    Buat akun "Biaya Litbang"

  • priadiar4

    Member
    10 June 2013 at 11:46 am
    Originaly posted by garlic:

    krn CV. melakukan pembelian barang yg dipergunakan sbg barang contoh untuk percobaan dan tidak untuk dijual kembali

    percobaan ini untuk apa???

  • garlic

    Member
    10 June 2013 at 1:53 pm
    Originaly posted by begawan5060:

    Kayaknya nggak ada yg menamai akun "biaya usaha". Bukankah semunya merupakan biaya usaha?
    Buat akun "Biaya Litbang"

    trims rekan begawan

  • garlic

    Member
    10 June 2013 at 1:56 pm
    Originaly posted by priadiar4:

    percobaan ini untuk apa???

    untuk diuji dan sebgai barang contoh sebelum membeli dalam jumlah banyak rekan…
    adakah yg salah?

Viewing 1 - 14 of 14 replies

Original Post
0 of 0 posts June 2018
Now