Media Komunitas Perpajakan Indonesia Forums Lain-lain PPN utk jasa tiketing

  • PPN utk jasa tiketing

     yuniffer updated 12 years ago 2 Members · 3 Posts
  • jms13

    Member
    11 December 2012 at 11:09 am

    Rekan-rkan mohon bantuan

    Utk perusahaan yg bergerak dibidang penjualan tiket pesawat terbang, cara penghitungan PPN nya bagaimana? kalau ada UU or peraturan yang terkaitnya?

    Terima kasih

  • jms13

    Member
    11 December 2012 at 11:09 am
  • yuniffer

    Member
    11 December 2012 at 11:42 am

    Silahkan refer ke pasal 2 PMK 75/PMK.03/2010:

    Pasal 2

    Nilai Lain sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 ditetapkan sebagai berikut :
    untuk pemakaian sendiri Barang Kena Pajak dan/atau Jasa Kena Pajak adalah Harga Jual atau Penggantian setelah dikurangi laba kotor;
    untuk pemberian cuma-cuma Barang Kena Pajak dan/atau Jasa Kena Pajak adalah Harga Jual atau Penggantian setelah dikurangi laba kotor;
    untuk penyerahan media rekaman suara atau gambar adalah perkiraan harga jual rata-rata;
    untuk penyerahan film cerita adalah perkiraan hasil rata-rata per judul film;
    untuk penyerahan produk hasil tembakau adalah sebesar harga jual eceran;
    untuk Barang Kena Pajak berupa persediaan dan/atau aktiva yang menurut tujuan semula tidak untuk diperjualbelikan, yang masih tersisa pada saat pembubaran perusahaan, adalah harga pasar wajar;
    untuk penyerahan Barang Kena Pajak dari pusat ke cabang atau sebaliknya dan/atau penyerahan Barang Kena Pajak antar cabang adalah harga pokok penjualan atau harga perolehan;
    untuk penyerahan Barang Kena Pajak melalui pedagang perantara adalah harga yang disepakati antara pedagang perantara dengan pembeli;
    untuk penyerahan Barang Kena Pajak melalui juru lelang adalah harga lelang;
    untuk penyerahan jasa pengiriman paket adalah 10% (sepuluh persen) dari jumlah yang ditagih atau jumlah yang seharusnya ditagih; atau
    untuk penyerahan jasa biro perjalanan atau jasa biro pariwisata adalah 10% (sepuluh persen) dari jumlah tagihan atau jumlah yang seharusnya ditagih.

Viewing 1 - 3 of 3 replies

Original Post
0 of 0 posts June 2018
Now