Media Komunitas Perpajakan Indonesia › Forums › PPh Pemotongan/Pemungutan › PPh 22 atas Penjualan barang yang tergolong sangat mewah.
PPh 22 atas Penjualan barang yang tergolong sangat mewah.
rekan ortax sekalian,
ada SSP khusus atau tidak untuk penyetoran PPh pasal 22 atas penjualan barang yang tergolong sangat mewah?
mohon pencerahannya.tidak ada
rekan ortax sekalian,
mohon pencerahannya mengenai PPh 22 lokal, kalo untuk pembelian bahan baku utama, tapi vendor gak mau dipotong PPh 22 bahkan vendor tersebut berdalih dengan NOMOR SE – 70/PJ/2015…
matur nuwun sebelumnya…
maaf salah kirim..
Rekan Mau tanya dong
Perusahaan bergerak dibidang penjualan kendaraan bermotor dengan kapasitas diatas 250cc, Artinya kita wajib memungut PPh22 kepada si pembeli sebesar 5% jika berNPWP dan 10% jika tidak berNPWP..
Nah Kasusnya Seperti Ini :
1. Si A tidak NPWP ingin Membeli Motor , akhirnya Si A menggunakan NPWP si B untuk menghindari tarif 10%, jadi di bukti pungut PPH22 atas nama Si B walaupun tetap si A yg bayarkan.
apakah bisa seperti itu rekan?
2.lalu Atas nama siapakah Motor tersebut di BPKB? apakah si B apakah Si A?
jika ada Mohon diberikan peraturannya rekan ortax
terimakasih