Media Komunitas Perpajakan Indonesia Forums PPh Badan pajak honorer blm dipotong

  • pajak honorer blm dipotong

     begawan5060 updated 15 years, 11 months ago 5 Members · 9 Posts
  • lutfan1708

    Member
    5 January 2009 at 12:58 pm

    Boleh tidak pajak honorer dari bulan Feb s.d des dibyr dibulan ini (msk masa Desember)?, bagaimana dengan bukpotnya? Trimakasih.

  • lutfan1708

    Member
    5 January 2009 at 12:58 pm
  • ramces

    Member
    5 January 2009 at 1:06 pm

    boleh dong dibayar bulan ini + sanksi 2% perbulan
    berarti anda melakukan pembetulan SPT masa atas pembayaran pajak honorer dan sekalian buat Bukpotnya.
    uu kup psl 8 ayat 2

  • lutfan1708

    Member
    5 January 2009 at 1:11 pm

    tapi, bukannya SPTM tidak ada pembetulan?

  • yo97

    Member
    6 January 2009 at 8:04 am

    SPM boleh dibetulkan, setor kurang bayarnya. Sanksinya nunggu di STP ama AR

  • lutfan1708

    Member
    6 January 2009 at 10:21 am
    Originaly posted by yo97:

    SPM boleh dibetulkan, setor kurang bayarnya. Sanksinya nunggu di STP ama AR

    Cara betulinnya bgmn? apa kita harus lapor pembetulan SPTM PPh 21 dari bulan Feb s.d Des?
    Misalnya begini ada pegawai honorer dengan gaji perbulan 1,2 juta, dia bekerja dari bulan Feb s.d Des dan dimasa Des br akan dipotong PPh 21-nya. Boleh tidak dalam bukpotnya pendapatan 1,2 juta lalu pajaknya diakumulasi misalnya jadi 500 ribu, atau dalam bukpot kita buat 12 juta dengan pajak 500 ribu? trimakasih.

  • yo97

    Member
    6 January 2009 at 1:18 pm

    Kalo mau simpel sih gak usah pembetulan 11 bulan dan 11 bukti potg. disetor di tahunan aja, di 1721 A1 total gaji 11 x 1,2 trus pajak 500 dibayar 0 dipotong dari gaji januari 2009 500. Mohon koreksi.

  • RITZKY FIRDAUS

    Member
    6 January 2009 at 3:48 pm

    Dear All attn:Lutfan1708

    Perihal Honor yang aku tahu sbb:

    1. Jika Honor disediakan sejak Febr 2008 dan dibayarkan Bulan Desember 2008 maka PPh Pasal 21 Terutang sejak Februari 2008.

    2. Jika Honor disediakan dan dibayarkan untuk Bln Des 2008 maka PPh Pasal 21 Terutang di Bln Des 2008

    Tinggal Anda ambil Kebijakan (Policy bukan Wisdom).

    Regard's

    RITZKY FIRDAUS.

  • begawan5060

    Member
    6 January 2009 at 6:55 pm

    Dear Lutfan1708,

    Jelas tidak diperkenankan, itu namanya shifting atau penggeseran saat terutangnya pajak. Berdasarkan Ps. 18 Keputusan Dirjenpa Nomor KEP-545/PJ/2000 sebagaimana telah diubah dengan Per-15/PJ/2006 bahwa PPh Pasal 21 dan Pasal 26, terutang pada akhir bulan dilakukannya pembayaran atau pada akhir bulan terutangnya penghasilan yang bersangkutan. Dengan demikian harus membetulkan SPM Feb sd. Des (11bln) dan membuat 11 lembar bukti potong.

Viewing 1 - 9 of 9 replies

Original Post
0 of 0 posts June 2018
Now