Media Komunitas Perpajakan Indonesia › Forums › Lain-lain › Pindah KPP dderah Jakarta ke KPP daerah Bekasi
Pindah KPP dderah Jakarta ke KPP daerah Bekasi
Selamat pagi,
Mau tanya apabila kita pindah lokasi perusahaan, apakah ada perbedaan pengurusan pindah KPP dari Jakarta ke Bekasi? kalo beda apa saja yang perlu disiapkan, trimakasih.
sama saja pak di seluruh Indonesia…..
ajukan dulu SURAT PINDAH ke KPP LamaPagi juga,
Prosedur perpindahan NPWP dan NPPKP dapat dilakukan melalui KPP lama tau langsung ke KPP Baru. Bila memperhatikan kemudahan, lebih baik permohonan pindah disampaikan ke KPP lama.
Prosedurnya:
1. isi formulir perubahan data (beserta surat permohonan pindah)
2. Fc surat keterangan domisili lokasi baru
3. fc kartu NPWP/SKP/SP PKPBiasanya bila masih mempunyai tunggakan pajak, sebaiknya dilunasi lebih dahulu.
Syarat pembuatan Surat Keterangan Domisili perusahaan tuk Daerah Bekasi apa aja? apakah sama juga seperti SKD di Jakarta syaratnya?
Persyaratannya sama saja
Apakah perlu merubah Akta perusahaan kalo pindah KPP ke Bekasi, krn Akta sekarang dbuat di Jakarta krn pindah propinsi dr JKT ke Jawa Brt
Pelu tidak merubah Akta perusahaan bila kita pindah lokasi kantor untuk mengurus perpindahan KPP?
Akta tidak harus diubah.
Trimakasih pak prima atas tanggapannya
- Originaly posted by lutfan1708:
Pelu tidak merubah Akta perusahaan bila kita pindah lokasi kantor untuk mengurus perpindahan KPP?
wah kalau pengalaman saya kemarin, mindahin ke KPP luar pulau harus ada akta perubahan kedudukan.