Media Komunitas Perpajakan Indonesia › Forums › Akuntansi Pajak › Jurnal Aset Leasing
Mohon bantuannya, Perusahaan saya membeli kendaraan mobil dengan catatan kontraknya sebagai berikut :
OTR : 604.000.000
DP : 151.000.000
Jumlah Pokok pinjaman : 453.000.000
Bunga : 77.463.000Cicilan : 14.735.083 / 36X
Asuransi : 30.164.917
Biaya Admin : 3.000.000
Fidusia : 4.000.000
Total DP : 202.900.000
Pelunasan ke Leasing : 401.100.000mohon arahannya seperti apa jurnalnya
Menurut saya sbb :
OTR : 604.000.000
Pokok Pinjaman : 453.000.000
Bunga : 77.463.000 – utk leasing 3th
Pokok Pinjaman + Bunga : 530.463.000Karena proporsi bunga tiap angs. tdk disajikan maka kita asumsikan
Bunga /bln : 77.463.000 : 36 = 2.151.750Cicilan : 14.735.083 / 36x — 503.462.988
Asuransi : 30.164.917
Fidusia + Admin : 7.000.000Tot. DP : 202.900.000 ( DP+Ang.1+Asuransi+Fidusia+Admin)
Jurnal Pada Saat Pembayaran Tot. DP
Aset (d) 604.000.000
By Asuransi (d) 30.164.917
By Lain2 (d) 7.000.000 (Fidusia+Admin)
By Bunga Leasing (d) 2.151.750 (By.Bunga Cicilan Ke-1)
Kas (c) 202.900.000
Hut. Leasing (c) 404.416.667 (Pokok angs. dr sisa 35xcicilan)Pada saat Pembayaran cicilan Ke-2 s/d ke-35 :
Hut. Leasing (d) 12.583.333
By Bunga Leasing (d) 2.151.750
Kas (c) 14.732.083dr jurnal saya diatas antara posisi debet & credit dari saldo Hut. Leasing akan terjadi selisih 12, biasanya dikarenakan pembulatan saja (karena Pokok Pinjaman + Bunga > cicilan angsuran)..tinggal buat jurnal penyesuaian atas rounding.
CMIIW
tapi bunga pada cicilan pertama nol om
Ya sudah disesuaikan saja besaran bunga sesuai dengan tabel angsuran yang diperoleh dari pihak leasing…
Biasanya besaran bunga tiap bulan kan tidak sama… untuk jawaban saya sebelumnya, pake asumsi bunga dibuat fix selama 36x cicilan
Untuk jurnal pembayaran total DP nya semua dialokasikan untuk pengurang pokok angsuran.